Menyiasati Interior untuk Meningkatkan Sales Restoran

Tidak melulu berbicara mengenai aplikasi software restoran, kali ini, saya akan memuat artikel menarik tentang desain restoran dan apartment yang saya dapatkan dari seorang ahli konsultan interior spesialis restoran yang telah berpengalaman, Bpk. Rahmat Guntur Soegiarto

***

"Apakah Anda pernah melonjakkan penjualan restoran Anda hanya dengan menggeser-geser posisi meja dan kursi Anda?"

Apakah interior yang nyaman itu penting?

Apakah interior begitu pentingnya sampai dapat mendongkrak penjualan (sales)?

Lebih penting mana, antara interior yang bagus dengan produk (makanan) yang bagus (enak)?

Tiga pertanyaan diatas adalah pertanyaan yang sering diajukan kepada saya. Saya telah membuktikan pentingnya interior yang benar dan berfungsi dengan baik, tidak hanya indah atau mahal. Terutama untuk interior komersil seperti restoran ini.

Pada kasus Baso Ino Cikajang, owner meminta tolong kepada saya untuk melihat desain restonya, karena katanya ada yang salah dengan restoran tersebut. Restoran tersebut benar-benar sepi, kalah jauh dibanding restoran Baso Ino lainnya. Sayangnya, selama seminggu sejak owner meminta saya meninjau restoran tersebut saya masih belum menemukan waktu kesana.

Karena sudah pusing, owner sampai mengambil tindakan drastis akan menurunkan kitchennya dari lantai 2 ke lantai 1, karena ada nasehat dari temannya bahwa restorannya kurang menarik karena tidak ada "atraksinya". Penurunan kitchen dari lantai 2 ke lantai 1 ini tentu saja akan memakan biaya besar.

Begitu mendengar hal tersebut, saya cukup panik. Segera saya menyempatkan diri melihat ke Resto Ino Cikajang ini. Jangan sampai owner melakukan tindakan yang tidak berarti apa-apa dan hanya membuang uang.

Setelah saya sampai dan mengamati, langsung terlihat bahwa banyak kesalahan fatal yang mendasar terjadi pada desain resto ini. Yang terutama saya rasakan adalah desain resto ini malah terasa seperti desain rumah atau kantor! Dan yang lebih parah, sejak terjadi perubahan fungsi, tidak ada perbaikan layout yang dilakukan. Dalam kata lain, layoutnya amburadul. Suasana resto tidak tercipta, customer tidak dibuat betah, hancur total.....

Sore sampai malam setelah saya mengecek progress pekerjaan, saya beserta kru owner merelay out resto ini.

Dan apa yang terjadi setelah kegiatan yang sepertinya cuma menggeser-geser kursi dan furniture ini?

SALESNYA SEMINGGU KEMUDIAN NAIK 2x LIPAT!!!

Berapa biaya renovasi yang dikeluarkan owner? Rp. 0, karena yang dipakai semuanya adalah furniture yang memang sudah ada di restoran tersebut. Dan saya masih belum selesai. Di mata saya masih banyak hal yang harus dibenahi agar restoran ini dapat beroperasi maksimal, dan semoga salesnya juga makin naik.

Moral dari cerita saya?

1. Membangun suasana restoran yang enak dan nyaman buat pengunjung juga menambah nilai plus untuk restaurant Anda, yang akhirnya akan menaikkan jumlah trafik pengunjung ke resto Anda. Ujung-ujungnya, sales penjualan juga naik.

2. Pilihlah arsitek atau pemborong yang berpengalaman dalam mendesain dan membangun restoran yang fungsional, rasional dalam budget, dan desainnya menarik.

3. Walaupun owner telah memakai jasa desainer dan pemborong profesional sewaktu pertama kali membangun restoran Cikajang ini, tetapi karena mungkin kekurang sungguhan pekerjaannya ataupun kekurangan pengalaman desainer dan pemborongnya dalam membangun restoran, suasana dan trafik pengunjung menjadi tidak maksimal. Kerugian yang diderita owner? MILYARAN!

***

Sumber:
www.dekoresto.com
Narasumber dapat dihubungi disini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar